Senin, 22 Agustus 2011

Tim Penegakan Syariat Islam Adakan Razia Pedagang Makanan Siang Hari


Haba Rakyat, LANGSA : Dinas Syariat Islam Kota Langsa bersama tim penegakan syariat yang terdiri dari unsur muspika, polres, koramil dan petugas WH melakukan razia terhadap sejumlah pedagang yang menjual makanan disiang hari, Selasa (23/8).

Razia terbut merupakan kegiatan rutin tim penegakan Syariat Islam selama bulan Ramadhan di Kota Langsa untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat dalam menjalankan ibadah puasa.

Kepala Dinas Syariat Islam Kota Langsa, Drs. Mursyidin Budiman meneybutkan, tujuan razia itu untuk menjaga dan mengingatkan pedagang agar tidak menjual makanan siap saji atau siap makan dalam bentuk apapun di siang hari selama ramadhan.

“Semua pedagang sudah kita umumkan bahwa penjualan makanan siap saji seperti penganan berbuka puasa baru boleh dibuka usai shalat ashar sekira pukul 16.30 Wib,” sebut Mursyidin.

Menurutnya, razia rutin itu dilakukan selain pengamanan selama ramadhan, juga karena masih ada pedagang makanan yang kurang kesadarannya untuk menjaga kesucian Ramadhan dengan tidak menjual makanan disiang hari.

“Seperti kemarin (Selasa-red) walau sudah tiap hari kita lakukan razia, namun tetap saja ada pedagang yang berani menjual makanan dan kopi siang hari. Herannya lagi ada juga masyarakat yang nekat santai minum kopi sambil makan kue diwarung itu,” sebut Mursyidin lagi.

Untuk itu dirinya menghimbau kepada seluruh masyarakat Kota Langsa agar bersama-sama menjaga kesucian Ramadhan dengan tidak melakukan tindakan yang dapat menodai kesucian ramadhan itu sendiri. Juga kepada pedagang makanan diminta untuk tetap mematuhi aturan yang telah ditetapkan tentang waktu untuk menjajakan makanannya.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar